Hayo siapa yang suka meremehkan anak yang ikut program magang?
Seperti yang Anda tahu, masih banyak orang di luar sana yang menganggap magang merupakan hal merepotkan dan menghabiskan banyak waktu. Padahal program magang ini punya banyak manfaat lho.
Bagi siswa SMK atau mahasiswa, magang merupakan salah satu program pendidikan wajib sebagai syarat kelulusan. Menyampingkan fakta bahwa magang merupakan salah satu program wajib dalam pendidikan, ternyata magang memiliki banyak hal menguntungkan.
Namun, sebelum kita membahas apa saja manfaat magang, mari kita ketahui terlebih dahulu magang itu seperti apa.
Magang Itu Apa, Sih?
Sebelum membahas lebih lanjut mengenai manfaat magang, apakah Anda mengerti pengertian magang? Kenapa magang menjadi salah satu kegiatan yang menguntungkan?
Secara sederhana, magang adalah metode pelatihan di sebuah perusahaan. Dalam dunia pendidikan, magang memiliki tujuan utama untuk mempersiapkan mahasiswa atau pelajar agar lebih mengenal dunia kerja.
Salah satu pertanyaan yang sering muncul adalah “apa bedanya magang dan pelatihan kerja?
Magang merupakan salah satu bagian dari program pelatihan dan ditujukan untuk mahasiswa atau siswa SMK semester akhir, sebagai salah satu syarat utama dalam menyelesaikan pendidikan.
Sementara itu, pelatihan kerja umumnya akan diberikan oleh perusahaan bagi tenaga kerja yang sudah menandatangani kontrak kerja. Pelatihan kerja bertujuan untuk mengembangkan kompetensi kerja dan juga produktivitas karyawan tersebut.
Apa sih Manfaat dari Magang?
Sudah paham dengan pengertian magang? Kalau sudah mari kita lanjut.
Anda mungkin menyadari jika akhir-akhir ini banyak program magang bermunculan di sosial media maupun situs online. Salah satunya seperti magang di Kandidat.id.
Anda bisa mengetahui keuntungan program magang dari website tempat cari kerja terpercaya seperti Kandidat.id, lho. Berbagai keuntungan program magang dari Kandidat.id yang bisa Anda dapatkan adalah sebagai berikut:
1. Memiliki Wawasan Tentang Dunia Kerja di Tempat Magang
Baik pelajar dan mahasiswa, umumnya belum terlalu familiar dengan dunia kerja. Program magang bisa Anda jadikan sebagai gerbang awal untuk mempelajari dan menambah wawasan terkait seluk beluk dunia kerja.
Salah satu harapan dengan adanya program magang adalah agar Anda tidak lagi merasa canggung atau kagok saat memasuki dunia kerja yang sebenarnya di masa yang akan datang.
Wawasan-wawasan yang mungkin akan Anda dapatkan dengan mengikuti program magang adalah pembagian tugas setiap divisi dalam sebuah perusahaan. Selain itu juga keterlibatan pada sebuah program kerja perusahaan atau skill yang dibutuhkan untuk sebuah posisi pekerjaan.
Berbagai wawasan tersebut juga bisa Anda jadikan sebagai pegangan sebab akan dibutuhkan saat Anda benar-benar bekerja di sebuah perusahaan.
2. Magang Bisa Jadi Ajang Memperluas Relasi dan Jaringan
Mungkin Anda juga sudah tahu apabila relasi atau jaringan merupakan salah satu hal terpenting yang harus Anda miliki saat ini. Nah, untuk memperluas jaringan dan relasi ada banyak cara yang bisa Anda lakukan. Salah satunya dengan mengikuti program magang.
Tahukah Anda? Relasi atau jaringan ibarat investasi masa depan. Tentu saja, kita tidak akan pernah tahu akan mendapatkan kerja dari perusahaan mana. Maka dari itu, relasi bisa sangat berguna untuk ke depannya.
Dengan mengikuti program magang Anda berkesempatan untuk bertemu lebih banyak orang berpengalaman dan cakap dalam melakukan pekerjaan, khususnya di perusahaan tempat Anda menjalankan program magang.
Namun, Anda tidak akan mendapatkan relasi secara instan. Anda juga harus menunjukkan skill maupun kemampuan yang bisa membuat orang lain percaya bahwa Anda adalah relasi yang baik.
3. Kembangkan Skill dan Kemampuan
Kandidat.id merupakan website pekerjaan atau job portal berisi iklan lowongan kerja. Di sini, Anda bisa menemukan tempat kerja yang sesuai dengan passion atau skill Anda. Ini adalah peluang terbaik yang sayang bila dilewatkan.
Dalam sebuah kegiatan magang pastinya Anda akan mendapatkan berbagai tugas. Nah, banyak perusahaan yang mungkin akan menuntut agar setiap tugas selesai sempurna. Ini bisa jadi challenge tersendiri serta skill atau kemampuan Anda juga semakin teruji.
Sebenarnya skill yang dibutuhkan perusahaan tidak melulu tentang sesuatu yang besar. Minimal skill dasar seperti penguasaan aplikasi Microsoft Office atau Google Workspace saja sudah bisa membantu Anda menyelesaikan tugas.
4. Magang Menambah Nilai Plus untuk CV
Magang merupakan salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk menambah pengalaman kerja di Curriculum Vitae atau CV.
Seperti yang Anda tahu belakangan ini cukup banyak perusahaan lebih mementingkan pengalaman kerja saat melakukan proses rekrutmen karyawan. Sayangnya, fresh graduate umumnya belum banyak memiliki pengalaman kerja.
Meskipun belum pasti namun permasalahan ini bisa berpengaruh terhadap proses penerimaan Anda dalam sebuah perusahaan. Oleh sebab itu, jika Anda masih bingung mencari pengalaman kerja, Anda bisa melakukan kegiatan magang terlebih dahulu.
Pengalaman selama Anda menjadi anak magang di perusahaan tertentu pun bisa menjadi hal yang akan meningkatkan kualitas serta “memperindah” CV Anda.
5. Membantu Anda Membangun Rasa Percaya Diri
Dalam dunia kerja, terutama pekerjaan kantoran, tentu akan menuntut pegawainya untuk selalu menyampaikan ide atau gagasan. Secara tidak langsung, mereka memiliki tuntutan agar pegawainya berani tampil di hadapan banyak orang.
Untuk Anda para anak magang tentu saja ini bisa jadi salah satu kesempatan emas untuk meningkatkan rasa percaya diri. Anda tidak perlu ragu untuk menyampaikan ide presentasi ataupun pendapat di depan umum saat rapat serta ketika senior memberi kesempatan.
Ketika jam terbang dalam menghadapi banyak orang semakin banyak, tentu saja Anda berpotensi untuk semakin terbiasa dan berani tampil di depan umum. Harus Anda ketahui, rasa percaya diri juga berpengaruh terhadap perkembangan kinerja profesional.
Yang harus Anda latih adalah rasa percaya diri dalam menyampaikan sesuatu baik ketika atasan menyuruh atau memberikan kesempatan kepada Anda.
Oh iya, sebaiknya Anda juga harus pintar-pintar membedakan antara percaya diri dan sombong ya. Jangan sampai terbalik.
6. Menambah Kesempatan untuk Belajar
Pada tahap belajar saat mengikuti program magang Anda tidak perlu sungkan atau merasa takut untuk bertanya dan mempelajari hal baru.
Di tempat Anda magang, usahakanlah untuk sering-sering mengajukan pertanyaan baik kepada atasan maupun pembimbing Anda. Mau tidak mau mereka pada akhirnya tetap akan mengajarkan apa yang Anda belum mengerti.
7. Kinerja Magang Bagus? Bisa Dapat Kesempatan Langsung Kerja, Lho!
Program magang juga bisa menjadi lapangan pekerjaan yang potensial. Sebab, Anda memiliki kesempatan untuk menjadi pegawai tetap di tempat Anda magang. Meskipun tidak selalu seperti ini, namun tidak sedikit perusahaan yang merekrut anak magang untuk menjadi pegawai tetap.
Tentu saja kesempatan ini tidak gampang untuk Anda dapatkan. Perlu usaha dan kerja keras agar pekerjaan dan tugas Anda bisa menghasilkan kinerja maksimal yang perusahaan butuhkan.
Ini bisa jadi salah satu alasan kenapa magang bisa sangat penting untuk Anda lakukan. Siapa tahu setelah magang Anda langsung menjadi pegawai tetap tanpa proses rekrutmen yang panjang di perusahaan tersebut.
8. Berkesempatan untuk Punya Penghasilan Tambahan
Salah satu alasan mengapa banyak mahasiswa tertarik mengikuti program magang adalah karena Anda akan mendapatkan penghasilan tambahan. Meskipun tidak semua perusahaan menawarkan gaji atau uang saku ya.
Tapi sebenarnya, ikut magang hanya demi uang saku bukanlah tindakan yang tepat. Namun, memang tidak bisa dipungkiri, ini adalah salah satu hal yang cukup membuat anak magang semangat dalam menjalankan magangnya.
Yang harus Anda tahu, nominal uang saku yang akan perusahaan berikan untuk Anda juga tidak bisa 100% sama dengan gaji pegawai tetap. Mungkin Anda hanya akan mendapatkan 50%, 25%, atau bahkan tidak mendapatkan uang saku.
Sekali lagi, Anda jangan terlalu memikirkan besaran uang saku. Salah satu hal terpenting dalam magang adalah pengalaman yang Anda dapatkan. Apalagi dengan program magang, Anda juga bisa berkesempatan untuk upgrade skill.
9. Membantu Anda Belajar tentang Keberagaman dan Perbedaan
Selain sebagai sarana belajar tentang pekerjaan dan upgrade skill, kantor adalah salah satu tempat terbaik untuk Anda untuk hidup dalam perbedaan. Anda harus tahu jika dalam sebuah perusahaan setiap pegawai memiliki pembawaannya sendiri-sendiri.
Meskipun memiliki visi dan misi yang searah nyatanya mereka bukanlah pribadi dengan pemikiran sama rata. Dalam sebuah perusahaan akan ada sudut pandang pegawai yang beragam pribadi yang berbeda serta ide untuk perusahaan yang beraneka ragam.
Maka dari itu magang bisa jadi kesempatan bagi Anda untuk mengenal lebih dekat tentang kehidupan kantor dan mengamati banyaknya perbedaan. Dengan begitu ketika saatnya Anda bertempur di medan kerja sebenarnya, Anda sudah tidak perlu terlalu cemas.
10. Magang Membuat Anda Tahu Bagaimana Harus Bersikap
Jika poin sebelumnya membahas tentang manfaat magang untuk membiasakan diri dalam situasi kantor yang penuh keberagaman dan perbedaan manfaat satu ini masih berkaitan. Dengan magang Anda akan mengetahui seluk beluk perbedaan karakter para pegawai di sekitar Anda.
Anda pasti pernah merasa jika ada orang lain yang kurang menyukai Anda padahal Anda tidak merasa punya masalah? Nah siapa tahu ini berhubungan dengan pemahaman karakter lho.
Magang dalam satu divisi yang sama membuat Anda harus belajar memahami karakter setiap rekan kerja. Salah satu tujuan penting dari memahami setiap karakter rekan kerja adalah agar Anda tahu bagaimana cara menyampaikan informasi yang efektif sekaligus meminimalkan kesalah pahaman.
Ini tidak hanya berguna ketika Anda magang tapi juga efektif saat bekerja nanti. Tujuannya agar Anda tetap punya image yang baik.
11. Kesempatan untuk Mengaplikasikan Ilmu Pengetahuan
Terakhir magang juga bermanfaat sebagai kesempatan bagi Anda untuk mengaplikasikan ilmu pengetahuan.
Umumnya, pelajar SMK atau mahasiswa akan melakukan magang sesuai dengan jurusan atau program studi. Selain untuk mempermudah memahami pekerjaan Anda juga bisa menggunakan kesempatan ini untuk mengaplikasikan pengetahuan dan ilmu yang Anda dapat dari perkuliahan.
Kesimpulan
Meskipun banyak orang masih menganggap bahwa magang adalah salah satu kegiatan yang membuang waktu nyatanya magang juga punya banyak manfaat.
Dengan magang Anda bisa menciptakan relasi dan punya kesempatan untuk mengenal dunia kerja. Bahkan program magang bisa membuat Anda memiliki kesempatan untuk langsung kerja di tempat magang lho.
Bagaimana? Apakah Anda tertarik untuk mengikuti program magang? Anda bisa mengikutinya di Kandidat.id ya!
UU tenaga kerja | pasang lowongan kerja gratis | pasang loker gratis | pasang lowongan kerja | iklan lowongan kerja | posting lowongan kerja | lapangan pekerjaan | program magang | pasang iklan lowongan kerja | rekrutmen karyawan
Baca juga : Keuntungan Menggunakan Jasa Digital Marketing Agency Terbaik dan Profesional dari Arfadia
Sebutkan 3 keuntungan utama yang didapat ketika mengikuti program magang di Kandidat.id?
– Memiliki wawasan tentang dunia kerja Salah satu harapan dengan adanya program magang adalah agar Anda tidak lagi merasa canggung atau kagok saat memasuki dunia kerja yang sebenarnya di masa yang akan datang. – Memperluas relasi dan jaringan Dengan mengikuti program magang, Anda berkesempatan untuk bertemu lebih banyak orang berpengalaman dan cakap dalam melakukan pekerjaan, khususnya di perusahaan tempat Anda menjalankan program magang. Namun, Anda tidak akan mendapatkan relasi secara instan. Anda harus menunjukkan skill maupun kemampuan yang bisa membuat orang lain percaya bahwa Anda adalah relasi yang baik. – Punya banyak kesempatan belajar Tidak perlu sungkan atau merasa takut untuk bertanya dan mempelajari hal baru. Sering-seringlah tanya kepada atasan atau pembimbing Anda.
Apa bedanya magang dan pelatihan kerja?
Magang merupakan salah satu bagian dari program pelatihan. Magang hanya untuk mahasiswa atau siswa SMK semester akhir, sebagai salah satu syarat utama dalam menyelesaikan pendidikan. Sementara pelatihan kerja umumnya akandiberikan perusahaan untuk tenaga kerja yang sebelumnya sudah menandatangani kontrak kerja. Pelatihan kerja memiliki tujuan untuk mengembangkan kompetensi kerja dan juga produktivitas karyawan tersebut.
Apa salah satu alasan kenapa magang bisa sangat penting untuk dilakukan?
Karena tidak sedikit perusahaan yang merekrut anak magang untuk menjadi pegawai tetap. Tentu saja, kesempatan ini tidak gampang untuk Anda dapatkan. Perlu usaha dan kerja keras agar pekerjaan dan tugas Anda bisa menghasilkan kinerja maksimal yang perusahaan butuhkan.
PT. META INTERMEDIA TEKNOLOGI
JL. INTI 1 BLOK C 1 NO. 7, LIPPO CIKARANG, BEKASI JAWA BARAT 17550
+6218990 5868 / [email protected]