Take a fresh look at your lifestyle.

Uji Coba Pesawat N-219 Ditunda hingga 2019

0
Uji Coba Pesawat N-219 Ditunda hingga 2019

Presiden Joko Widodo memberi nama Pesawat N-219 Nurtanio

Jakarta –  Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir menunda uji coba pesawat perintis N-219 hingga pertengahan 2019.

Alasannya, uji terbang (pilot test) masih terus dilaksanakan hingga saat ini, guna mengetahui dan memetakan masalah saat N-219 terbang di angkasa.



“Karena pilot test-nya terbatas, maka kami sesuaikan lagi jadwalnya. Kami mundurkan lagi. Awalnya akhir 2018, ternyata harus mundur sampai pertengahan 2019,” ungkap Nasir usai kegiatan `Empat Tahun Jokowi-JK: Kinerja LPNK di bawah Kemristekdikti` di Jakarta, pada Selasa (30/10).

Seperti diketahui, PT Dirgantara Indonesia (Persero) meluncurkan pesawat N-219 yang diberi nama Nurtanio pada 16 Agustus 2017.

Pesawat berkapasitas 19 penumpang tersebut digerakkan dengan dua mesin turboprop produksi Pratt and Whitney Aircraft of Canada Limited PT6A-42, yang masing-masing bertenaga 850 SHP.

Dengan mesin itu, N-219 Nurtanio mampu mengangkut beban hingga 7.030 kilogram saat lepas landas (take off), dan 6.940 kilogram saat mendarat (landing).

“Jadi uji terbang saja dulu. Setelah itu bisa dipetakan masalahnya, apakah gear, electricity, atau yang lain. Itu biasanya berhubungan dengan mesin,” terang Menristekdikti.

TAGS : Pesawat N-219 Kementerian Ristekdikti Mohamad Nasir

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/43080/Uji-Coba-Pesawat-N-219-Ditunda-hingga-2019/

Leave A Reply

Your email address will not be published.