Take a fresh look at your lifestyle.

Sadis, Profesor Bunuh Istri Gegara Toilet Kotor

0
Sadis, Profesor Bunuh Istri Gegara Toilet Kotor

Universitas Hong Kong (Foto: AFP)

Hong Kong – Profesor asal Universitas Hong Kong Cheung Kie-chung (53) didakwa sebagai pelaku pembunuhan istrinya sendiri, pada Rabu (29/8) kemarin. Cheung terbukti membunuh istrinya, lalu menjejalkan mayat sang istri di dalam koper hingga membusuk.

Dilansir dari AFP, petugas menemukan tubuh istri Cheung hanya dengan menggunakan pakaian dalam dan kawat listrik yang menjerat lehernya. Tubuh perempuan malang tersebut disembunyikan di dalam sebuah kotak kayu besar di kantor Cheung.



Diketahui, associate profesor Departemen Teknik Mesin itu melaporkan istrinya hilang pada 20 Agustus lalu. Cheung mengaku istrinya belum pulang sejak bertengkar tiga hari sebelumnya.

Laporan Cheung menimbulkan kecurigaan polisi. Pasalnya dalam CCTV yang terpasang di rumahnya tidak menunjukkan penampakan istrinya meninggalkan rumah.

Pada Selasa kemarin, polisi menggeledah kantor Cheung, yang berjarak lima menit dari asrama tempat Cheung beserta istri dan anaknya tinggal.

“Ada darah yang menetes keluar dari koper, dan baunya menyengat,” kata Inspektur Polisi Kwok-hoi kepada awak media.

Untuk sementara polisi menduga korban dibunuh dengan cara dicekik. Namun penyebab kematian lebih lanjut masih memerlukan investigasi mendalam.

Dalam sidang di pengadilan yang berlangsung Kamis (30/8) pagi, Cheung mengaku tega membunuh istrinya karena cekcok akibat kebersihan toilet keluarga.

TAGS : Pembunuhan Kriminal Hong Kong

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/40103/Sadis-Profesor-Bunuh-Istri-Gegara-Toilet-Kotor/

Leave A Reply

Your email address will not be published.