Take a fresh look at your lifestyle.

Rusia Kecam Upaya AS Bentuk Pasukan Teroris di Suriah

0
Rusia Kecam Upaya AS Bentuk Pasukan Teroris di Suriah

Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov (L) dan Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif (Foto: Financial Tribune)

Moskow – Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov menyatakan bahwa upaya Amerika Serikat membentuk tentara yang sebagian besar dikendalikan organisasi teroris PKK/PYD  dapat merusak integritas teritorial di Suriah

“Kami pikir keputusan sepihak yang menyerupai ultimatum ini dapat merusak integritas teritorial Suriah,” kata Lavrov menanggapi rencana Amerika Serikat membentuk `Pasukan Kemanan Perbatasan` di Suriah dalam sebuah konferensi pers di Moskow, Senin (15/1).

Lavrov menilai keputusan yang diumumkan Amerika Serikat terkait pembentukan pasukan perbatasan di Suriah berarti mengisolasi sebuah wilayah besar di perbatasan Iran dan Rusia.

“Masalah serius ini menimbulkan kekhawatiran terkait langkah yang akan diambil untuk daerah-daerah ini,” kata Lavrov.

“Seperti rekan Turki dan Iran, kami juga mengharapkan pernyataan Amerika Serikat mengenai hal ini. Kami pikir keputusan ini bisa membahayakan integritas teritorial Suriah,” sambungya, dilansir dari Anadolu, Selasa (16/1).

Sergey Lavrov juga mengatakan, masalah ini dapat berdampak pada hubungan Turki dengan Kurdi. “Proyek sepihak Amerika Serikat menyerupai ultimatum terkait pembentukan tentara di Suriah dapat menimbulkan masalah dalam hubungan Turki dan orang Kurdi, dan tidak membantu meredakan situasi di Afrin.

Tujuan kami di Afrin adalah mengupayakan gencatan senjata sepenuhnya,” ujar Lavrov

Juru Bicara Koalisi melawan Islamic State Iraq and Syria yang dipimpin Amerika Serikat, Ryan Dillon sebelumnya menyatakan akan membentuk pasukan keamanan perbatasan baru berkekuatan 30 ribu orang di Suriah dengan Pasukan Demokratik Suriah (SDF).

“Koalisi bekerja sama dengan SDF untuk mendirikan dan melatih Pasukan Keamanan Perbatasan Suriah yang baru,” kata Dillon

TAGS : Rusia Amerika Serikat Suriah Teroris

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/27869/Rusia-Kecam-Upaya-AS-Bentuk-Pasukan-Teroris-di-Suriah/

Leave A Reply

Your email address will not be published.