Take a fresh look at your lifestyle.

Puslabfor Polri Pastikan, Video OTT KPK di BPK Asli

0
Puslabfor Polri Pastikan, Video OTT KPK di BPK Asli

Agun Gunandjar Sudarsa, Ketua Pansus Hak Angket KPK

Jakarta – Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri memastikan video rekaman closed circuit television (CCTV) terkait operasi tangkap tangan (OTT) di Gedung Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) adalah asli.

Hal itu disampaikan Ketua Pansus Hak Angket Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agun Gunandjar Sudarsa, usai rapat dengar pendapat umum dengan Puslabfor Mabes Polri yang digelar secara tertutup, di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (14/9).

Menurutnya, untuk melakukan pengkajian atas dokumen rekaman video CCTV tersebut rupanya Puslabfor Polri telah mendatangi BPK guna meminta dokumen yang materinya sama.

“Rekaman itu disisi dokumen dinyatakan sesuatu yang asli tidak ada rekayasa,” kata politikus senior Partai Golkar itu.

Kata Agun, setelah mengetahui soal keaslian video rekaman CCTV tersebut, KPK/” style=”text-decoration:none;color:red;”>Pansus Angket KPK mendapatkan dokumen tambahan guna keperluan penyelidikan. Meski demikian, Agun enggan membeberkan substansi dari video tersebut.

“Tentunya kami tidak mungkin pada hari ini mempublikasikan dan mengumumkan penjelasan secara detil karena masih banyak hal-hal yang harus kita dalami,” tegas Agun.

TAGS : Pansus Angket KPK Revisi UU KPK KPK

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/21773/Puslabfor-Polri-Pastikan-Video-OTT-KPK-di-BPK-Asli/

Leave A Reply

Your email address will not be published.