Take a fresh look at your lifestyle.

Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi UBSI Menciptakan Aplikasi Q-SMART

0

Universitas Bina Sara Informatika – Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi berhasil menciptakan aplikasi Quality Smart (web base) Q-SMART untuk Departemen Manajemen Quality Assurance Pt. Menara Makmur Terus yang beralamat di Jl. Jababeka XI Kawasan Industri Jababeka No.12, Harja Mekar, Kec. Cikarang Utara, Bekasi, Jawa Barat 17530. Selasa (07/07).

Zidna Khoirul Adib mahasiswa UBSI sukses mempresentasikan final review project Q-SMART kepada Ali Sabar selaku Section Head Quality Assurance (QSA), Adi Supriyanto dari Departemen Head QSA dan Qonita yang mewakili HRD perushaan tersebut.

Q-SMART ini merupakan suatu aplikasi manajemen alat ukur yang dibutuhkan pada Departeman Quality Assurance sebagai sistem informasi yang mampu memberikan Real Time Warning kalibrasi untuk alat ukur.

“Q-SMART dapat mempermudah perusahaan untuk mengetahui waktu expired alat ukur pada produk yang dihasilkan sekaligus mendorong terciptanya paperless di lingkungan PT. Menara Terus Makmur” ujar Zidna.

Zidna juga menambahkan kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang dimulai bulan Maret hingga Juni 2020, nantinya aplikasi ini akan dipergunakan untuk penyelesaian Tugas Akhir.

Kaprodi Sistem Informasi, Sriyadi menyampaikan bahwa keberhasilan mahasiswa menciptakan Q-SMART tidak lepas dukungan dari pihak perusahaan dalam mendukung, mengedukasi, memotivasi sampai mahasiswa mampu menghasilkan aplikasi tepat guna bagi perusahaan. Dari sisi program studi senantiasa mendorong mahasiswa sebelum lulus mampu menghasilkan produk atau aplikasi yang bermanfaat untuk masyarakat.

“Dan terbukti melalui sistem praktik kerja terpadu mampu meningkatkan kemampuan mahasiswa untuk menghasilkan suatu sistem informasi yang memang dibutuhkan oleh dunia industri baik lokal, nasional maupun Internasional” tutup Sriyadi.

 

Baca Juga : Daftar Kuliah di UBSI Bisa Pakai Aplikasi Mobile yaitu M-PMB

Leave A Reply

Your email address will not be published.