Romelu Lukaku, striker Everton, masih disiarkan menjadi incaran klub-klub besar Eropa. Tak kurang dari mantan klubnya, Chelsea, ada juga Manchester United, Bayern Muenchen dan Juventus, berminat besar untuk penyernag asal Belgia itu.
Namun, Lukaku sendiri masih merahasiakan klub baru yang disebut-sebut telah membuat kesepakatan dengan Lukaku dan agennya. Lukaku yang membatalkan kesepakatan baru dengan Everton itu menyatakan bahwa dia masih berminat untuk tetap berlaga di Liga Premier.
“Agen saya tahu apa yang akan terjadi dan saya juga tahu. Saya tetap tenang dan kami memiliki kesepakatan dengan klub juga. Kami tetap tenang dan setidaknya kami memiliki arah yang ingin kami jalani,” ucap Lukaku soal kesepakatan baru dengan klub barunya.
Seperti laporan Skysport, striker 24 tahun itu menjelaskan bahwa tinggal di Everton sebenarnya bukanlah pilihan. Menurutnya, untuk meningkatkan level, maka ia harus pergi ke sebuah klub yang menawarkan level berbeda.
“Itu penting untuk kemajuan saya sebagai pemain Saya tidak ingin tinggal pada level yang sama. Saya ingin memperbaiki dan saya tahu di mana saya ingin melakukan itu,” ucap pencetak 25 gol di liga primer itu.
Keinginan Lukaku menaikkan levelnya membuatnya harus mendapatkan klub baru. Saat ini, agennya Mino Raiola, dikabarkan telah sepakat dengan klub baru, salah satunya adalah Manchester United. Hanya saja, striker timnas Belgia itu enggan menyebut klub.
“Yang paling penting adalah saya ingin memenangkan piala. Kami sekarang berbicara dengan klub. Adapun sisanya, saya melihat ke depan yang paling saya inginkan adalah bermain di Liga Champions dan mencoba untuk memenangkan Premier Liga sekali atau lebih baik,” jelas Lukaku.
TAGS : romelu lukaku liga primer manchester united
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/17229/Lukaku-Enggan-Sebutkan-Klub-Barunya/