Take a fresh look at your lifestyle.

Di Mata Trump, Rouhani Pria Menyenangkan

0
Di Mata Trump, Rouhani Pria Menyenangkan

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump (Foto: Reuters)

Washington – Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump menegaskan tidak ingin bertemu dengan Presiden Iran, Hasan Rouhani saat ini, tapi mungkin di lain waktu.

Hal itu disampaikan melalui akun Twitter miliknya, Selasa (25/9). “Meski ada permintaan, saya tidak punya rencana untuk bertemu dengan Presiden Iran Hassan Rouhani. Mungkin suatu hari nanti di waktu yang akan datang,” kata Trump.



“Saya yakin dia (Rouhani) adalah pria yang menyenangkan!” sambungnya.

Sebelumnya, dalam sebuah program wawancara di saluran TV NBC, Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo mengungkapkan, Trump ingin bertemu dengan Rouhani di Sidang Majelis Umum PBB ke-73 di New York.

Pompeo menuturkan, pertemuan Trump dan pemimpin Iran akan terlaksana bila Hassan Rouhani mengajukan permohonan untuk bertemu.

Rouhani mengatakan, Iran dan Korea Utara tak pantas untuk disama-samakan, Trump telah mundur dari kesepakatan yang sangat penting tanpa memberikan alasan jelas, serta mengancam rakyat Iran dengan sanksi-sanksi dan mencampuri urusan dalam negerinya.

Pemimpin Negeri Para Mullah itu menegaskan, negosiasi dapat dilakukan bila perselisihan mereda dan pihak AS memberikan harapan untuk mencapai hasil yang positif.

Namun, kata Rouhani, hingga ki ni sikap Trump sama sekali tak memberikan harapan. Oleh karena itu, melakukan pertemuan dengan Trump tidak akan memberikan pengaruh apa-apa.

“Tapi, jika di waktu yang akan datang kami melihat AS ingin membangun hubungan dengan tulus, maka keputusan kami akan berbeda dan atmosfer saat itu akan berubah,” kata Rouhani.

TAGS : Iran Hasan Rouhani Amerika Serikat Donald Trump

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/41316/Di-Mata-Trump-Rouhani-Pria-Menyenangkan/

Leave A Reply

Your email address will not be published.