Take a fresh look at your lifestyle.

12 Bocah Terancam Terjebak di dalam Gua Berbulan-bulan

0
12 Bocah Terancam Terjebak di dalam Gua Berbulan-bulan

Penyelamatan para bocah yang terjebak di Gua di Thailand Utara (Foto: Reuters)

Bangkok – Sebanyak 12 bocah dan pelatih sepak bola terperangkap di dalam sebuah gua di Thailand. Menurut militer negara tersebut, para bocah terancam terjebak di dalam gua selama berbulan-bulan, hingga banjir surut.

Dilansir dari BBC, operasi penyelamatan sedang diperjuangkan seiring dengan meningkatnya air. Untuk sementara petugas keluar masuk gua untuk membawakan makanan dan obat-obatan.



“Anak-anak akan diberikan makanan yang bisa bertahan hingga empat bulan ke depan,” ujar militer pada Selasa (3/7).

Diketahui, ke-12 anak-anak tersebut sudah hilang sembilan hari lalu, sebelum akhirnya ditemukan oleh penyelam pada Senin (2/7) kemarin.

Sebelumnya hilangnya sekelompok bocah telah membuat geger masyarakat, karena belum ada kepastian mengenai nasib mereka. Setelah mendengar kabar ditemukannya ke-12 bocah itu di dalam gua, keluarga bisa bernapas lega.

Kompleks gua Tham Luang di Chiang Rai, Thailand Utara secara rutin mengalami banjir pada musim hujan yang berlangsung selama September hingga Oktober.

Jika anak-anak harus dibawa keluar sebelum musim hujan usai, maka mereka harus belajar keterampilan menyelam dasar untuk melewati koridor berlumpur, sembari menunggu upaya pemerintah untuk melakukan pemompaan.

TAGS : Gua Thailand Unik

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/37083/12-Bocah-Terancam-Terjebak-di-dalam-Gua-Berbulan-bulan/

Leave A Reply

Your email address will not be published.