Take a fresh look at your lifestyle.

10 Tanya untuk Ketua KPK Agus Rahardjo

0
10 Tanya untuk Ketua KPK Agus Rahardjo

Ketua KPK Agus Rahardjo

Jakarta – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo disodorkan 10 pertanyaan terkait dugaan keterlibatannya dalam kasus dugaan korupsi pengadaan e-KTP.

Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengatakan, 10 pertanyaan yang diajukan kepada Agus untuk menjawab atas dugaan keterlibatannya dalam kasus yang menyeret Ketua DPR Setya Novento (Setnov) tersebut.

“Dalam dakwaan yang dibuat @KPK_RI peran bapak seolah tidak nampak sama sekali. Bagaimana bisa? Bapak penanggungjawab kan?,” kata Fahri, dalam akun twitternya di @fahrihamzah, Kamis (20/7).

Sebab, kata Fahri, keterangan Mendagri soal dugaan keterlibatan Agus dalam kasus korupsi e-KTP tidak disebut dalam dakwaan KPK. Untuk itu, Fahri mengajukan 10 pertanyaan.

Berikut 10 pertanyaan yang diajukan Fahri melalui akun twitternta kepada Ketua KPK Agus Rahardjo:

1. Setelah sistem lelang disepakati Tim yang LKPP ada di dalamnya apakah betul bapak meminta 9 tender dipecah?

2. Betulkah bapak menyampaikan kepada panitia tender bahwa “Kalau konsorsium Telkom kalah proyek ini bisa ngga jalan.”

3. Hal itu terjadi sekitar April 2011 sebelum tender diumumkan, betulkah bapak bertemu sekjen dan Irman (terdakwa?)?

4. Betulkah bapak minta bertemu empat mata dengan Mendagri dan ditolak karena Mendagri minta ada saksi dan notulen?

5. Kenapa di dalam dakwaan hanya ada time line lelang tapi tidak muncul bahwa lelang 21 Februari 2010 itu diumumkan setelah dapat persetujuan dari bapak?

6. Kenapa tidak muncul dalam dakwaan bahwa tiga hari setelah lelang diumumkan lalu bapak menginterupsi agar paket dipecah?

7. Kenapa tidak muncul dalam dakwaan bagaimana perdebatan di kantor Wapres yang dipimpin oleh pak Sofyan Jalil untuk menuntaskan masalah dengan bapak?

8. Lalu tiba-tiba mendekati lelang, PT Telkom tiba-tiba ikut dan bapak meyakinkan panitia bahwa hanya PT Telkom yang bisa mengerjakan proyek ini?

9. Bukankah pernah ada kesepakatan PT Telkom tidak ikut jadi peserta tapi akan dijadikan sebagai penyedia layanan?

10. Apakah bapak mengetahui penggeledahan kantor Kemendagri tanggal 4 Mei 2011 oleh Polda Metro?

TAGS : Setya Novanto Setnov Tersangka e-KTP Kasus e-KTP

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/19068/10-Tanya-untuk-Ketua-KPK-Agus-Rahardjo/

Leave A Reply

Your email address will not be published.