Take a fresh look at your lifestyle.

PKS Desak Pemerintah Tetapkan Gempa Palu Bencana Nasional

0
PKS Desak Pemerintah Tetapkan Gempa Palu Bencana Nasional

Kerusakan pemukiman warga di Sulawesi Tengah akibat gempa beberapa hari lalu

Jakarta – Gempa bumi yang berkekuatan 7,4 skala ricther menimpa wilayah Palu Sulawesi Tengah, Jumat malam (28/09) menyisakan luka pilu bagi masyarakat Indonesia. Pasalnya hingga saat ini jumlah korban tewas mencapai 1.234 jiwa.

Menanggapi hal tersebut, Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mohamad Shohibul Iman mendesak pemerintah pusat untuk menetapkan Provinsi Sulawesi Tengah sebagai daerah dalam kondisi bencana nasional. Hal tersebut disebabkan kondisi yang parah dan mengancam kemanusiaan tengah terjadi di beberapa wilayah, terutama Kota Palu, Donggala dan Sigi.



“Diharapkan dengan ditetapkan status bencana nasional, mobilisasi bantuan dasar, perangkat berat, SDM terlatih serta koordinasi perbantuan berbagai pihak termasuk kalangan sipil, tentara dan bantuan luar negeri dapat terkelola dengan baik,” ujar Shohibul Iman dalam keterangan tertulisnya, Selasa (02/10).

PKS amat prihatin dengan kondisi di lokasi yang terkena dampak dari gempa dan tsunami tersebut. Untuk itu, PKS meminta kepada pemerintah pusat untuk hadir memberikan rasa aman dan pemenuhan kebutuhan pokok serta penyelamatan bagi korban.

Menurutnya, Pemerintah seharusnya menetapkan status Bencana Nasional untuk kondisi pasca bencana gempa bumi dan tsunami yang melanda beberapa kota di Provinsi Sulawesi Tengah.

“Kecepatan Pemerintah menetapkan status ini diharapkan dapat membantu mobilisasi bantuan kepada para penyintas, baik dari sumber-sumber pemerintah, masyarakat dan bantuan luar negeri,” tambahnya.

“Pemerintah pusat memberikan akses kepada berbagai pihak, termasuk partai politik agar dapat membantu di bawah koordinasi yang baik dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB),” lanjutnya.

Iman juga menyarankan agar pemerintah menyerukan kepada pejabat publik di lingkungan pemerintah untuk memberikan keteladanan dan empati dengan penghematan anggaran yang tidak terlalu penting di berbagai sektor untuk dialihkan menjadi bantuan bencana.

TAGS : PKS Gempa Palu Donggala Bencana Nasional

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/41638/PKS-Desak-Pemerintah-Tetapkan-Gempa-Palu-Bencana-Nasional/

Leave A Reply

Your email address will not be published.