Take a fresh look at your lifestyle.

Terduga Teroris di Unri Dipantau Sejak Dua Pekan Terakhir

0
Terduga Teroris di Unri Dipantau Sejak Dua Pekan Terakhir

Gedung gelanggang Mahasiswa Universitas Riau yang dipasangi garis polisi terkait teroris

Pekanbaru – Kepala Kepolisian Daerah Riau Inspektur Jenderal Polisi Nandang menyampaikan, pihaknya mulai mendeteksi keberadaan terduga teroris sejak dua pekan terakhir, sebelum akhirnya melakukan penggerebekan pada Sabtu (2/6) siang.

Awalnya, kata dia, Polda Riau bersama dengan Detasemen Khusus 88 Antiteror berencana melakukan penggerebekan tersebut pada hari Jumat (1/6). Namun, penggerebekan itu urung dilakukan atas dasar beberapa pertumbangan.



“Baru bisa dilakukan hari Sabtu,” kata Nandang dalam keterangan resmi kepada media di Pekanbaru, Sabtu (2/6) malam.

Sebelum melakukan penggerebekan, polisi terlebih dahulu telah mengumpulkan data terkait dengan siapa, bagaimana, dan bentuk aktivitas mencurigakan di perguruan tinggi negeri terbesar di Riau tersebut.

“Setelah memperoleh data awal akurat, tentang siapa, bagaimana, akan lakukan apa, sudah diketahui sedari awal, baru digerebek,” katanya.

Densus 88 Antiteror bersama Gegana Polda Riau, Sabtu siang, menggerebek Gedung Gelanggang Mahasiswa, yang berlokasi di kampus Universitas Riau. Penggerebekan melibatkan personel Brimob bersenjata lengkap dan Gegana serta Inafis.

Dari penggerebekan itu, Polisi mengamankan tiga terduga teroris masing-masing berinisial Z, B, dan K.

Nandang menyebut ketiga terduga tersebut merupakan alumni Jurusan Pariwisata dan Jurusan Komunikasi dan Administrasi Negara Univeritas Riau tahun angkatan 2002 hingga 2005.

BACA JUGA  Indonesia Tempet Ketat Publikasi Ilmiah Malaysia

Berkaitan penggerebekan di kampus tersebut polisi menggunakan senjata, menurut dia, yang digerebek bukan pencuri ayam, melainkan pelaku kejahatan “extraordinary” dan meresahkan.

Ia mengatakan bahwa polisi hingga saat ini masih terus memintai keterangan para terduga teroris tersebut, termasuk mendalami afiliasi jaringan mereka. (Ant)

TAGS : Bom Terorisme Universitas Riau

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/35576/Terduga-Teroris-di-Unri-Dipantau-Sejak-Dua-Pekan-Terakhir/

Leave A Reply

Your email address will not be published.