Take a fresh look at your lifestyle.

Tangani COVID-19, Bupati Bogor Sosialisasikan RW Siaga Corona

0
Tangani COVID-19, Bupati Bogor Sosialisasikan RW Siaga Corona

Bupati Bogor Ade Yasin melakukan Aksi Simpatik dan Sosialisasi RW Siaga di simpang Gadog, Ciawi, Sabtu (4/4).

Bogor, Jurnas.com – Sebagai bentuk pencegahan dan penyebaran Covid-19, Bupati Bogor Ade Yasin melakukan Aksi Simpatik dan Sosialisasi RW Siaga di simpang Gadog, Ciawi, Sabtu (4/4).

“Biasanya di hari libur begini banyak orang dari Jakarta menuju vilanya bukan utk pariwisata karena tempat pariwisata dan hotel sudah tutup, karena tamunya sudah tidak ada,” ujar Ade Yasin.

Ia menambahkan, Pemkab. Bogor mewaspadai warga Jakarta yang melakukan eksodus ke vila-vila di Puncak.

“Oleh karenanya, kami cek dan lakukan sosialisasi bahwa di Desa-Desa sudah membentuk RW Siaga Corona,” kata Politisi PPP tersebut.

Ade Yasin menegaskan, bila ada warga DKI yang kedapatan tinggal di Vila wilayah Puncak, maka harus mengikuti protokol kesehatan, yakni dengan mengisolasi diri selama 14 hari, dimana mereka tidak boleh berinteraksi dulu denga masyarakat sekitar.

Selain di simpang Gadog, aksi simpatik dan sosialisasi RW Siaga Corona juga dilakukan di beberapa titik lokasi, yaitu di Puncak Pas, wilayah Kecamatan Cigombong, dan Fly Over Cibinong.

Diberitakan sebelumnya, Pemkab. Bogor telah melaksanakan Pembatasan Sosial Skala Besar (PSSB), yang implementasinya dengan membentuk RW Siaga Corona, serta menerapkan Karantina Wilayah Parsial (KWP) yakni membatasi wilayah-wilayah tertentu yang tingkat penyebaran virus dianggap tinggi.

BACA JUGA  Istri Jenderal Polisi Tampar Petugas Bandara

TAGS : Ade Yasin Covid-19 Aksi Simpatik dan Sosialisasi RW Siaga

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/70039/Tangani-COVID-19-Bupati-Bogor-Sosialisasikan-RW-Siaga-Corona/

Leave A Reply

Your email address will not be published.