Presiden Joko Widodo dan Basuki Tjahaja Purnama
Jakarta – Sepanjang bulan Juli 2017 (1-24 Juli 2017) jumlah video dengan tema mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama atau Ahok unggul atas Presiden Joko Widodo. Hal ini terungkap melalui survei yang dilakukan oleh Evello yang membandingkan popularitas kedua politisi tersebut di kanal Youtube.
“Jumlah video dengan tema Ahok pada periode pemantauan kami selama bulan Juli 2017 mencapai 4.122 video. Sementara jumlah video dengan tema Presiden Joko Widodo terpantau mencapai 3.407 video” ujar Dudy Rudianto, CEO Evello pada Senin (24/7).
“Dengan jumlah pengguna mencapai 14,5 juta di Indonesia, dapat dipastikan bahwa Ahok menjadi salah satu tokoh yang sangat populer” kata Dudy.
Hasil survei evello juga menyebutkan bahwa Ahok unggul dalam ukuran lainnya di Youtube. Jumlah komentar terhadap video tentang Ahok mencapai 29.812 komentar. Sementara jumlah komentar pada video Presiden Jokowi mencapai 25.640 komentar.
Menurut Evello, tingginya jumlah komentar menunjukkan bahwa Ahok lebih menarik bagi Youtubers dibandingkan dengan Presiden Jokowi.
Jumlah Youtubers yang memberikan tanda suka kepada Ahok juga unggul atas Jokowi. Sampai dengan 24 Juli 2017, video tentang Ahok mendapatkan 43.796 likes dibandingkan dengan Jokowi yang mencapai 37.710 likes.
“Meskipun demikian, yang memberikan tanda tidak suka kepada Ahok jauh lebih tinggi dibandingkan video Presiden Jokowi” lanjut Dudy. Video dengan tema Ahok menuai 9.272 dislikes dibandingkan Jokowi yang memperoleh 7.763 dislikes.
Evello juga menyimpulkan bahwa Youtubers lebih suka menonton video tentang Ahok dibandingkan Presiden Jokowi. Video tentang Ahok selama periode survei ditonton sebanyak 10.100.259 kali. Sementara video-video bertemakan Presiden Joko Widodo ditonton sebanyak 8.723.018 kali.
TAGS : Survei Evello Ahok Jokowi
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin