Seniman menggelar pertunjukan daring di YouTube (Foto: Kemdikbud)
Jakarta, Jurnas.com – Seruan Presiden Jokowi Widodo untuk belajar, bekerja, dan beribadah di rumah, disambut oleh para pekerja seni dan pelaku budaya dengan menghadirkan sejumlah kegiatan secara daring (online).
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melalui kanal YouTube ‘budayasaya’ dari Direktorat Jenderal Kebudayaan, mendukung gerakan tersebut dengan menghadirkan sejumlah karya yang disiarkan langsung (live) maupun rekaman.
“Dengan adanya program ini kita bisa membantu para pekerja seni dan pelaku budaya untuk tetap produktif di tengah masa sulit ini. Para pemirsa pun bisa belajar banyak tentang kekayaan seni dan budaya kita,” kata Mendikbud Nadiem Anwar Makarim di Jakarta, pada Sabtu (28/03).
Mendikbud secara khusus mengapresiasi gerakan para pekerja seni dan pelaku budaya ini. “Ini wujud nyata gotong royong memajukan kebudayaan. Kita tidak tinggal diam menghadapi pandemi Covid-19 ini, tapi justru secara aktif membantu sesama dengan karya kreatif, dengan cara yang juga inovatif. Luar biasa,” ujar Nadiem.
Sementara Direktur Jenderal Kebudayaan (Dirjenbud) Hilmar Farid menambahkan bahwa para pekerja seni dan pelaku budaya akan bekerja dari rumah masing-masing, mulai Senin pekan depan (30/03/2020).
Selain menghadirkan pertunjukan seni program ini juga akan mengembangkan kelas pelajaran daring tentang seni tari, seni visual, sampai produksi film.
“Kemdikbud akan membantu dari segi produksi dan menyiarkan hasilnya melalui akun budayasaya. Tapi selanjutnya kita ingin menggandeng lebih banyak komunitas kreatif, lembaga kebudayaan, dan juga siaran televisi, agar jangkauannya lebih luas,” ujar Hilmar.
“Ini juga bentuk dukungan khususnya terhadap pekerja seni agar bisa terus berkarya di masa yang sulit,” imbuhnya.
TAGS : Siaran Langsung Pertunjukan Budaya Seniman Kemdikbud
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/69662/Seniman-Gelar-Siaran-Langsung-Pameran-Budaya-di-YouTube/