Rusia: Korut Siap Lepas Rudal Jarak Jauhnya
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong un menyaksikan peluncuran rudal balistiknya (Foto: Reuters)
Moskow – Anggota parlemen Rusia yang baru saja kembali dari kunjungan ke Pyongyang mengatakan pemerintah Korea Utara sedang mempersiapkan uji rudal jarak jauh yang diyakini dapat mencapai pantai barat Amerika Serikat
Anton Morozov, anggota parlemen majelis tinggi parlemen Rusia, dan dua anggota parlemen Rusia lainnya mengunjungi Pyongyang pada 2-6 Oktober, menurut harian RIA Rusia.
“Mereka sedang mempersiapkan tes baru rudal jarak jauh. Mereka bahkan memberi kami perhitungan matematis yang mereka yakini membuktikan, rudal mereka bisa menghantam pantai barat Amerika Serikat,” kata RIA mengutip Morozov.
“Sejauh yang kami mengerti, mereka berniat meluncurkan satu lagi rudal jarak jauh dalam waktu dekat. Dan secara umum, suasana hati mereka agak agresif,” tambahnya
Ketegangan mengenai program nuklir Korea Utara meningkat dalam beberapa pekan terakhir sejak Pyongyang melakukan serangkaian uji coba rudal, da bom hidrogen pada 3 Desember 2017.
Reuters belum dapat memverifikasi akun Morozov secara independen, dan menyebutkan pejabat Korea Utara mana yang memberinya informasi tentang tes yang direncanakan tersebut.
Di Washington, seorang pejabat AS mengatakan bahwa telah ada indikasi bahwa Korea Utara dapat mempersiapkan sebuah uji coba rudal pada atau sekitar 10 Oktober, ulang tahun berdirinya Partai Pekerja Korea yang berkuasa dan sehari setelah liburan Hari Columbus di Amerika Serikat.
Pejabat tersebut, yang berbicara tanpa menyebut nama, tidak mengungkapkan jenis rudal yang dapat diuji dan memperingatkan, Korea Utara di masa lalu belum melakukan peluncuran meskipun ada indikasi, hal tersebut akan terjadi.
Seorang analis senior CIA, yang berbicara dalam konferensi di Washington minggu ini, mengatakan bahwa pemerintah Korea Utara kemungkinan akan melakukan semacam provokasi pada 10 Oktober namun tidak menjelaskan bentuk apa yang mungkin akan terjadi.
TAGS : Korea Utara Rudal Rusia
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/22877/Rusia-Korut-Siap-Lepas-Rudal-Jarak-Jauhnya/