Take a fresh look at your lifestyle.

Presiden Palestina Kembali Dilarikan ke Rumah Sakit

0
Presiden Palestina Kembali Dilarikan ke Rumah Sakit

Presiden Palestina Mahmoud Abbas jadi pembicara dalam pertemuan Dewan Pusat Palestina di kota Ramallah, Tepi Barat, 14 Januari 2018 (Mohamad Torokman/Reuters)

Jakarta – Presiden Palestina, Mahmoud Abbas kembali dirawat di rumah sakit di Ramallah, Tepi Barat yang diduduki. Demikian kata seorang pejabat Palestina meski tidak memberikan rincian lebih lanjut mengenai kondisinya.

Dikutip dari Al Jazeera, Minggu (21/5), ini merupakan yang ketiga kalinya Abbas yang berusia 82 tahun itu dilarikan ke rumah sakit minggu ini.



Menurut kantor berita resmi Palestina WAFA, pada Selasa (15/5), ia menjalani operasi telinga kecil dan dibebaskan beberapa jam kemudian. Kemudian pada Jumat (18/5), ia kembali dilarikan masuk ke rumah.

Minggu ini, Abbas gagal menghadiri pertemuan kerja sama Organisasi Kerjasama Islam (OKI) yang luar biasa di Turki pada Jumat, yang diadakan untuk membahas pembukaan Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS) di Yerusalem.

TAGS : Palestina Mahmoud Abbas Amerika Serikat OKI

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/34772/Presiden-Palestina-Kembali-Dilarikan-ke-Rumah-Sakit/

BACA JUGA  Menag Ingatkan Jemaah Haji Tak "Khilaf" Beli Oleh-Oleh
Leave A Reply

Your email address will not be published.