Pesawat jet Bombardier CL604 (foto: BBC)
Teheran – Jet pribadi Turki jenis Bombardier CL604 yang terbang dari Uni Emirat Arab (UEA) jatuh di pegunungan Iran. Tak ada yang selamat dalam kejadian nahas tersebut.
Dilansir dari Washington Post, petugas keselamatan sudah mengevakuasi para korban yang seluruhnya adalah perempuan. Dan hingga kini penyebab jatuhnya pesawat masih belum diketahui.
Televisi setempat mengatakan, pesawat pribadi itu menabrak gunung dekat Shahr-e Kord dan terbakar, karena terkendala cuaca buruk. Sebab ketika peristiwa itu terjadi, lokasi kejadian sedang dilanda hujan deras.
“Penduduk desa setempat sudah mencapai lokadi di Pengunungan Zagros dan menemukan sejumlah mayat yang terbakar parah dan tidak ada yang selama. Tes DNA dibutuhkan untuk mengindetifikasi para korban,” kata juru bicara organisasi manajemen darurat negara, Mojtaba Khaledi.
Berdasarkan versi masyarakat lokal, sebelum pesawat menghantam gunung, tampak mesin pesawat mengeluarkan api. Sementara menurut FlightRadar24, pesawat nahas itu turun drastis dari ketinggian 35.000 kaki dalam beberapa menit.
TAGS : Turki Iran Kecelakaan Pesawat
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/30416/Pesawat-Turki-Jatuh-di-Iran-Seluruh-Penumpang-Tewas/