Raja Spanyol Filipe VI
Madrid-Raja Spanyol Felipe VI mengeluarkan seruan baru untuk persatuan di tengah gejolak pascapelarangan referendum kemerdekaan Catalonia. Raja juga memperingatkan aksi separatisme dari gerakan referendum tersebut.
Dalam pesan natalnya, Felipe VI mendesak orang-orang Catalonia untuk memilih koeksistensi daripada konfrontasi.
Dia tidak secara langsung menyebutkan pemimpin gerakan separatis Catalan.
Setelah referendum bulan Oktober di wilayah tersebut, raja sangat mengkritik orang-orang yang memelopori gerakan kemerdekaan Catalonia.
Seperti dikutip dari bbc, inti pesan raja adalah pentingnya persatuan nasional. Seluruh pesan tersebut tetap disampaikan secara berhati-hati dan damai.
Raja mengatakan, politisi yang terpilih ke parlemen Catalan minggu ini harus menghadapi masalah yang mempengaruhi semua warga Catalan.
“Jalan tidak bisa lagi menuju konfrontasi dan eksklusi, yang seperti sudah kita ketahui menghasilkan apa-apa selain perselisihan, ketidakpastian dan keputusasaan,” katanya dari kediamannya di Madrid.
Dia memuji apa yang dia namakan keterbukaan dan semangat kreatif Catalonia.
Sementara itu, pemimpin partai separatis yang memenangi mayoritas dalam pemilihan Kamis, Carles Puigdemont, tetap berada di Brussels. Dia menjadi salah satu dari beberapa pemimpin separatis referendum Catalonia yang menjadi buron dari otoritas pengadilan Spanyol.
TAGS : Raja Spanyol Natal Referendum Catalonia
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin