Menteri PPPA Minta Pemerintah Daerah Dengar Suara Forum Anak
Forum Anak Kota Pasuruan (foto: Humas KPPPA)
Pasuruan – Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Yohana Yembise meminta pemerintah daerah (pemda) mendengarkan aspirasi anak-anak, yang tergabung dalam Forum Anak.
Sampai saat ini, kata Yohana, masih banyak ditemui daerah yang belum memaksimalkan Forum Anak. Padahal masukan itu berguna bagi daerah untuk merumuskan kebijakan yang sesuai dengan kebutuhan anak-anak.
“Saya ingin pemerintah mendengar suara Forum Anak. Negara tidak akan rugi mendengarkan suara anak-anak. Anak-anak adalah investasi yang sangat penting bagi negara. Hal ini yang selalu saya tekankan, saat berkunjung ke satu daerah ke daerah lainnya, karena beberapa pemerintah daerag belum memprioritaskan anak-anak dan perempuan,” ujar Menteri Yohana lewat siaran pers, Sabtu (18/11) di Pasuruan.
Forum Anak merupakan wadah bagi anak-anak untuk berpartisipasi dalam menyampaikan usulannya, terkait kebijakan publik, serta mendapatkan informasi. Ketua Forum Anak Kota Pasuruan, Dinda Ayu mengatakan keberadaan Forum Anak selama ini selalu dilibatkan dalam perencanaan pembangunan pemerintah Kota Pasuruan.
“Forum Anak Kota Pasuruan siap membantuprogram pemerintah Kota Pasuruan, sesuai visi Forum Anak sebagai pelopor dan pelapor (2P), demi terwujudnya pemenuhan hak-hak anak, dan mendukung Pasuruan sebagai Kota Layak Anak,” jelas Dinda.
Dalam kegiatan ini juga dilakukan Deklarasi Forum Anak Kota Pasuruan Tahun 2017 sebagai komitmen dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, serta jajaran Forum Anak guna mewujudkan pemenuhan hak-hak anak dan upaya agar anak terhindar dari kekerasan, diskriminasi dan eksploitasi.
Adapun isi deklarasi tersebut di antaranya ialah peningkatan pembuatan akte kelahiran, pelibatan Forum Anak dalam proses pembangunan, penumbuhan pola asuh ramah anak, pengendalian dan perlindungan anak terhadap narkoba dan asap rokok, peningkatan fasilitas dan pendidikan yang ramah anak, penggunaan internet yang sehat bagi anak, serta perlindungan anak dari eksploitasi dan kekerasan seksual.
TAGS : Kementerian PPPA Yohana Yembise Forum Anak
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/25007/Menteri-PPPA-Minta-Pemerintah-Daerah-Dengar-Suara-Forum-Anak/