Take a fresh look at your lifestyle.

Mengintip Program Ekonomi Turki 2019-2021

0
Mengintip Program Ekonomi Turki 2019-2021

Bendera kebangsaanTurki, yang terdiri dari bulan sabit berwarna putih dan bintang putih pada sebuah latar belakang berwarna merah

Ankara  – Program ekonomi baru Turki berdasarkan tiga dasar fundamental, stabilisasi, disiplin dan transformasi, sudah mulai diperkenalkan. Menteri Keuangan  Turki, Berat Albayrak mengatakan bahwa Turki akan mengaktifkan sejumlah kebijakan ekonomi yang komprehensif.

“Kantor Transformasi dan Perubahan Keuangan Publik telah dibentuk di bawah program ekonomi baru. Kami akan melakukan semua kebijakan dan tindakan yang diperlukan untuk mengatasi tantangan ekonomi,” kata Albayrak, Kamis (20/9).



“Kami mengharapkan proses stabilisasi untuk tahun depan dan 2020, jadi program ekonomi baru menargetkan pertumbuhan ekonomi sebesar 2,3 persen pada 2019,” tambahnya.

Albayrak mengatakan bahwa target pertumbuhan ekonomi Turki adalah 3,8 persen tahun ini.

“Tujuan utama kami adalah untuk mendukung proses stabilisasi dengan kedisiplinan dalam keuangan publik,” katanya.

Berdasarkan Program Ekonomi Jangka Menengah baru (MTP), Turki menargetkan defisit anggaran sebesar 1,9 persen terhadap rasio produk domestik bruto (PDB) tahun ini, dan 1,7 persen pada 2021.

Di lahan transformasi, Albayrak mengatakan bahwa target utama adalah fokus pada area bernilai tambah yang akan meningkatkan volume ekspor dan kapasitas produksi jangka panjang negara.

“Anda akan melihat contoh paling nyata dari program ini dalam proyek-proyek investasi yang akan kami dukung,” tambahnya. (aa)

TAGS : Turki ekonomi Berat Albayrak

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/41098/Mengintip-Program-Ekonomi-Turki-2019-2021/

Leave A Reply

Your email address will not be published.