Take a fresh look at your lifestyle.

Kasus Novanto, Kapolri: Polri Dukung KPK

0
Kasus Novanto, Kapolri: Polri Dukung KPK

Ketua DPR Setya Novanto dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian

Jakarta – Kapolri Jendera Tito Karnavian menegaskan dukungan terhadap langkah yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam kasus dugaan korupsi e-KTP yang menjerat Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto.

Tito menegaskan, Polri menyerahkan proses hukum yang sedang berjalan di KPK. Menurutnya, Polri tidak akan ikut campur dengan mekanisme hukum yang ditangani KPK.

“Kita ikuti aturan hukum yang ada pada KPK dan Polri akan mendukung langkah-langkah KPK,” tegas Tito, di Jakarta, Senin (20/11).

Diketahui, KPK resmi menjebloskan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto ke balik jeruji besi, Senin (20/11) dini hari. Novanto dijebloskan ke penjara usai menjalani pemeriksaan dalam kapasitasnya sebagai tersangka kasus dugaan korupsi proyek e-KTP.

Mengenakan kemeja putih yang dibalut rompi tahanan KPK, Novanto tampak keluar dari gedung lembaga antikorupsi sekitar pukul 01.20 WIB. Novanto dikawal ketat sejumlah petugas KPK saat digelandang ke mobil tahanan.

TAGS : Setya Novanto Tersangka Korupsi e-KTP KPK Golkar

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/25060/Kasus-Novanto-Kapolri-Polri-Dukung-KPK/

BACA JUGA  Alasan Visa Tak Ada, Israel Cekal 90 Turis Turki
Leave A Reply

Your email address will not be published.