Take a fresh look at your lifestyle.

Kanwil Kemenag Bali Imbau Doa Bersama di Tempat Ibadah

0
Kanwil Kemenag Bali Imbau Doa Bersama di Tempat Ibadah

Gubernur Bali, Wayan Koster menggelar acara doa bersama untuk Indonesia

Jakarta, Jurnas.com – Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bali mengeluarkan surat imbauan doa bersama dan gerakan bersih lingkungan, di tengah pandemi virus corona baru (Covid-19).

Surat tertanggal 19 Maret 2020 dengan nomor B-796/Kw.17.1.5/HM.00/03/2020 tersebut ditunjukan kepada seluruh sekolah keagamaan, termasuk madrasah, pondok pesantren, pasraman, dan sekolah minggu.

“Kami mengimbau saudara beserta jajaran untuk melaksanakan doa dan gerakan bersih lingkungan secara serentak di tempat masing-masing (tempat ibadah, madrasah.pondok pesantren, pasraman/sekolah minggu, dan lingkungan rumah),” demikian bunyi surat tersebut sebagaimana diterima oleh Jurnas.com pada Jumat (20/3), yang ditandatangani oleh Plt Kepala KanKemenag Bali, Ida Bagus Mastika.

Diharapkan, dengan adanya acara doa bersama tersebut penyebaran virus Covid-19 dapat segera berakhir.

Menanggapi beredarnya surat ini, Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kamaruddin Amin mengatakan acara doa bersama dan gerakan bersih lingkungan merupakan bagian dari upaya mengantisipasi coris corona.

“Tentu dengan melaksanakan semuanya sesuai protokol yang sudah ditetapkan pemerintah. Semoga ikhtiar tersebut bermanfaat dalam mencegah penyebaran virus tersebut,” ujar Kamaruddin saat dihubungi terpisah oleh Jurnas.com.

Seperti diketahui, menyusul pandemi virus Covid-19, pemerintah mengimbau agar masyarakat menghindari kegiatan keagamaan yang bersifat mengumpulkan massa maupun berjamaah.

Hal ini dilakukan untuk menekan penyeberan Covid-19, yang saat ini di Indonesia sudah mencatatkan 369 kasus.

BACA JUGA  Menristekdikti Ajak Masyarakat Beralih Konsumsi Sagu

TAGS : Doa Bersama Kementerian Agama Kanwil Kemenag Bali

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/69256/Kanwil-Kemenag-Bali-Imbau-Doa-Bersama-di-Tempat-Ibadah/

Leave A Reply

Your email address will not be published.