Take a fresh look at your lifestyle.

Israel Rebut Tanah Wakaf di Dekat Masjid Aqsa

0
Israel Rebut Tanah Wakaf di Dekat Masjid Aqsa

ilustrasi Israel

Yerusalem – Pemerintah Kota Yerusalem yang dikuasai oleh Israel menargetkan sebidang tanah wakaf, yang terletak beberapa meter dari Masjid Aqsa.

Tanah yang berada di sebelah pemakaman Al Yousefiyeh itu rencananya akan digunakan sebagai Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

Menurut Kepala Komite pemakaman setempat Mustafa Abu Zahra, keinginan tersebut jelas-jelas bertentangan dengan keinginan warga Palestina. Dia juga menegaskan bahwa TPA akan berdampak negatif terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar, serta Masjid Aqsa sebagai situs bersejarah di dunia.

“Tanah ini milik Departemen Wakaf, yang berarti milik seluruh umat Islam. Tidak ada yang boleh menggunakannya, tanpa izin atau pemberitahuan sebelumnya,” kata Mustafa dikutip oleh MEMO, Rabu (5/7).

Sementara pemerintah kota Yerusalem sebelumnya memaksa warga Palestina menghancurkan rumah mereka sendiri, sebab bangunan tersebut dibangun tanpa lisensi.

TAGS : Palestina Israel Masjid Aqsa

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/18399/Israel-Rebut-Tanah-Wakaf-di-Dekat-Masjid-Aqsa/

BACA JUGA  Kritik Turki Rencana Pembangunan Pemukiman Israel di Tepi Barat
Leave A Reply

Your email address will not be published.