Take a fresh look at your lifestyle.

Israel Bersiap Sambut Kedutaan AS di Yerusalem

0
Israel Bersiap Sambut Kedutaan AS di Yerusalem

Bendera Israel dan Amerika (foto: Google)

Tel Aviv – Israel sedang melakukan persiapan khusus. Dalam beberapa jam ke depan, ada perayaan pemindahan kedutaan besar (kedubes) Amerika Serikat ke Yerusalem.

Dilansir dari Washington Post, dari pihak AS akan dihadiri oleh putri Presiden AS Ivanka Trump, penasihat senior, menantu laki-laki Trum Jared Kushner, dan Menteri Keuangan AS Steven Mnuchin.

Sejumlah undangan juga sudah disebar kepada para duta besar asing di Israel. Tercatat, per Kamis (10/5) 30 dari 86 dubes bersedia hadir.

Kendati demikian, beberapa negara Eropa lainnya menolak hadir, karena menilai upaya Trump akan menimbulkan persoalan baru antara Palestina dan Israel. Di antaranya Rusia, Jerman, Irlandia, Matla, Meksiko, Portugal, Australia, Polandia, dan Swedia.

Diketahui, pada Senin (14/5) besok, kedubes AS akan berpidah dari Tel Aviv ke Yerusalem. Ini merupakan upaya lanjutan atas klaim Trump, yang menyebut Yerusalem sebagai ibu kota Israel pada Desember tahun lalu.

Dalam rangka merayakan acara khusus itu, panitia sudah memasang rambu-rambu jalan untuk menunjukkan alamat kedubes AS yang baru.

TAGS : Israel Amerika Serikat Yerusalem

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/34295/Israel-Bersiap-Sambut-Kedutaan-AS-di-Yerusalem/

BACA JUGA  PM Pakistan Diminta Mengundurkan Diri
Leave A Reply

Your email address will not be published.