Take a fresh look at your lifestyle.

Ini Pesan Paus Fransiskus di Malam Natal

0
Ini Pesan Paus Fransiskus di Malam Natal

Paus Fransiskus (foto: Google)

Vatikan – Pada malam Natal, Paus Fransiskus menyamakan perjalanan Yusuf dan Maria ke Betlehem, dengan migrasi yang dilakukan oleh banyak penduduk di berbagai belahan dunia untuk memperoleh kehidupan yang lebih baik, atau bertahan hidup.

Kejadian itu, meski sudah lampau, tapi menurut Fransiskus pesannya bisa tetap berlaku dalam zaman kontemporer, seperti sekarang ini.

“Begitu banyak langkah yang tersembunyi dalam jejak Yusuf dan Maria. Kami melihat jejak seluruh keluarga yang dipaksa berangkat pada zaman sekarang. Kami melihat jejak jutaan orang yang memang sebenarnya tidak memilih pergi, tapi diusir dari tanah mereka, dan meninggalkan yang terkasih,” kata Fransiskus dikutip dari CBS.

“Dalam banyak kasus, perpindahan yang dipenuhi harapan akan masa depan ini hanya punya satu nama, yakni bertahan,” sambungnya.

Fransiskus menekankan, dokumen kewarganegaraan umat manusia di muka Bumi berasal dari Tuhan. Karena itu, penghormatan terhadap imigran merupakan bagian integral dari ajaran Kristen.

TAGS : Natal Paus Fransiskus Betlehem Yesus

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/26849/Ini-Pesan-Paus-Fransiskus-di-Malam-Natal/

BACA JUGA  Bersama CEO Lippo Group, Bupati Bekasi Akui Bahas Proyek Meikarta
Leave A Reply

Your email address will not be published.