Take a fresh look at your lifestyle.

Gempa Bumi Lombok Tewaskan 10 Orang

0
Gempa Bumi Lombok Tewaskan 10 Orang

korban gempa di Lombok (foto: BBC)

Jakarta – Gempa bumi yang juga menyebabkan longsor di wilayah Lombok Nusa Tenggara Timur menewaskan setidaknya 10 orang warga. Gempa berkekuatan 6,4  skala rikter itu mengguncang wilayah Lombok, Bali dan Sumbawa, Minggu, pukul 05.47 WIB.

Hasil analisis Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa terletak pada koordinat 8,4 lintang selatan, dan 116,55 bujur timur.



Lokasi gempa terjadi di darat pada jarak 47 KM arah Timur kota Mataram, ibu kota Provinsi NTB, pada kedalaman 24 KM. Tak hanya menyerang Lombok akibat juga diraskan di daerah Bali dan Nusa Tenggara Barat, terutama Lombok sebagian kota di Sumbawa.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Jurnas.com, toritas setempat masih terus menghitung korban luka maupun tewas. Delapan korban yang meninggal berada di Lombok Timur sementara dua lainnya merupakan warga Lombok Utara.

Adapun, gempa yang diduga akibat akivitas Sesar Naik Flores itu juga menyebabkan longsor di Gunung Rinjani. Jalur pendakian gunung itu kini ditutup untuk umum.

TAGS : Gempa Lombok NTB Bencana Alam

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/38488/Gempa-Bumi-Lombok-Tewaskan-10-Orang/

BACA JUGA  Fredrich Tuding Jaksa KPK Rugikan Haknya
Leave A Reply

Your email address will not be published.