Take a fresh look at your lifestyle.

Festival LGBT Terbesar Madrid World Pride Resmi Berakhir

0

Madrid – Setelah lebih dari satu minggu acara, konser dan parade yang dihadiri oleh ratusan ribu orang, festival LGBT terbesar di dunia Madrid World Pride, berakhir pada hari Minggu (02/07) kemarin. Reuters melansir, sejak diadakan pada tahun 2000 lalu, World Pride diadakan setiap beberapa tahun sekali di kota-kota besar di seluruh dunia, untuk memperjuangkan hak bagi komunitas lesbian, gay, biseksual dan transgender (LGBT).

Selama 10 hari, festival yang diadakan di Madrid, Spanyol ini menggelar berbagai acara, mulai dari konferensi hak asasi manusia, hingga perlombaan lari dengan menggunakan sepatu hak 7cm bagi pria.

Madrid World Priden ini bertepatan dengan peringatan 40 tahun protes LGBT pertama di Spanyol. Dalam upacara penutupan yang dilaksanakan hari Minggu kemarin, para peserta berkumpul unutk menyaksikan pertunjukan musik yang berasal dari seluruh dunia, termasuk dair kota yang menjadi tuan rumah sebekumnya, seperti Jerusalem, Toronto, dan London.

Pride World berikutnya akan diadakan di New York pada 2019, bertepatan dengan peringatan 50 tahun Stonewall, dimana anggota komunitas gay memprotes perlakukan kekerasan oleh polisi.

 

TAGS : Madrid World Pride LGBT

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/18281/Festival-LGBT-Terbesar-Madrid-World-Pride-Resmi-Berakhir/

Leave A Reply

Your email address will not be published.