Take a fresh look at your lifestyle.

Fahri Hamzah Bakal "Sikat" Anies-Sandi

0
Fahri Hamzah Bakal "Sikat" Anies-Sandi

Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah

Jakarta – Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno telah dilantik Presiden Jokowi, di Istana Negara, Jakarta, Senin (16/10). Secara resmi, Anies-Sandi memimpin Jakarta lima tahun ke depan.

Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah mengatakan, dirinya akan terus mengawasi dan sikat atau melayangkan kritikan terhadap kepemimpinan Anies-Sandi. Menurutnya, kritikan adalah cara membantu penguasa.

“Anda lihat saya nanti. Begitu Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menjabat, saya mulai sikat, tenang aja,” kata Fahri, melalui akun twitternya di @Fahrihamzah.

Kata Fahri, hak pemerintah yang sedang berkuasa atas warga adalah kritik. Untuk itu, kewajiban para penguasa atau eksekutif atas rakyatnya adalah melakukan pelayanan terbaik.

“Di tempat kita banyak logika terbalik. Begitu orang menjabat mulai menerima pujian berlebihan. Padahal yang dilakukan amatiran,” tegasnya.

Menurutnya, penguasa pun harus datang dengan mental baru bahwa kritik akan menjadi makanan mereka sehari-hari.

“Maka nikmatilah gizi itu. Nanti kalau orang mengkritik dibilang, ”..bukannya membantu eh malah mengganggu” padahal kritik adalah cara membantu penguasa,” tegas Fahri.

TAGS : Gubernur DKI Jakarta Anies-Sandi Fahri Hamzah

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/23406/Fahri-Hamzah-Bakal-Sikat-Anies-Sandi/

BACA JUGA  Merasa Dikerjai, JR Saragih Siap Gugat KPU
Leave A Reply

Your email address will not be published.