Ketua Pansus Angket KPK, Agun Gunanjar
Jakarta – Pansus Hak Angket Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bakal mendatangi para koruptor di Lapas Sukamiskin, Bandung, Kamis (6/7).
Ketua Pansus Hak Angket KPK Agun Gunandjar Sudarsa mengatakan, pihaknya akan mendata jumlah koruptor yang masuk penjara sejak KPK berdiri 15 tahun silam.
“Kita mintakan ke Dirjen kemasyarakat itu, sesungguhnya sudah berapa orang yang menjalani pidana sejak KPK itu berdiri, materi pidanaya seperti, kasusnya seperti apa,” kata politikus Partai Golkar itu.
Selain itu, kata Agun, Pansus Hak Angket KPK juga akan meminta keterangan terkait mekanisme pengembalian uang hasil korupsi ke KPK.
“Kita juga ingin tahu, disamping hukuman pidana juga ada hukuman subsider, mengganti uang kewajiban, penggantian uang itu seperti apa, kalau sudah digantikan uangnya kemana,” katanya.
TAGS : Pansus Anget KPK Agun Gunanjar KPK
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/18401/Datangi-Koruptor-Pansus-Hak-Angket-KPK-Mau-Tanya-Uang/