Take a fresh look at your lifestyle.

China Luncurkan Kereta Peluru Tercepat di Dunia

0
China Luncurkan Kereta Peluru Tercepat di Dunia

Kereta api peluru tercepat Fuxing dari China

Beijing – “Fuxing”, demikian nama kereta peluru berkecepatan tinggi yang diperkenalkan oleh China pada Kamis (21/9) pagi ini. Kereta yang didominasi oleh warna merah, hitam, dan abu-abu itu konon punya kecepatan hingga 350 kilometer per jam.

Dikutip dari People`s Daily, kecepatan Fuxing ternyata masih bisa bertambah hingga 400 kilometer. Dengan begitu, bila digunakan di Indonesia, maka jarak Jakarta-Surabaya bisa ditempuh hanya dengan waktu dua jam saja. Bandingkan dengan waktu tempuh kereta api lokal saat ini.

Fuxing memiliki sistem pemantauan yang bekerja untuk memperlambat kereta api dalam keadaan darurat secara cepat. Telemetri yang terpasang juga memungkinkan pusat kendali memantau kereta secara real-time.

Fuxing berarti ‘peremajaan’, yakni upgrade yang lebih besar dari Hexie yang berarti ‘harmoni’. Fuxing punya badan yang lebih luas dan hemat energi, dengan harapan dapat bertahan lebih lama,” tulis People`s Daily, Kamis (21/9).

Peluncuran kereta Fuxing disiarkan oleh pemerintah melalui media sosial, seperti Youtube, Weibo, APP CGTN, Facebook, dan Twitter.

Fuxing bukan satu-satunya kereta peluru tercepat di dunia. Setidaknya masih ada nama TGV dari Prancis yang punya kecepatan 574 kilometer per jam, ICE (300 km/h) dari Jerman, Shinkansen (350 km/h) dari Jepang, dan KTC (352,4 km/h) dari Korea Selatan.

TAGS : Fuxing Kereta tercepat China

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/22116/China-Luncurkan-Kereta-Peluru-Tercepat-di-Dunia/

BACA JUGA  Tambah 966 Kasus Covid-19, Iran Kembali Masuk Lima Besar
Leave A Reply

Your email address will not be published.