Take a fresh look at your lifestyle.

Cak Imin Soal Rohingya: Cukup Sudah Penindasan Setahun Terakhir

0
Cak Imin Soal Rohingya: Cukup Sudah Penindasan Setahun Terakhir

cak Imin di Wihara Dharma Bakti Grogol

Jakarta – Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar (cak Imin) mengaku gerah dengan tindakan pemerintah Myanmar yang terus melancarkan kekerasan terhadap warga muslim Rohingya. Cak Imin meminta pemerintah Myanmar segera hentikan aksi pembantaian yang tak manusiawi tersebut.

“Cukup sudah kekerasan penindasan setahun terakhir,” ujar cak Imin didampingi sejumlah pemuka lintas agama di Wihara Dharma Bakti, Grogol, Jakarta Barat, Minggu (3/9/2017).

Cak Imin mengatakan pihaknya akan terus melakukan pendekatan kepada sejumlah pemimpin agama di Indonesia menggalang aksi solidaritas bagi Rohingya. Ia berharap masyarakat di Indonesia memahami konflik kemanusiaan yang menimpa warga muslim Rohingya bukan karena sentimen agama.

“Hari ini kita galang sungguh-sungguh tidak usah pandang agama maupun golongan.

Supaya ini tidak ada kaitannya dengan konflik agama, maka kami semua meminta seluruh dukungan,” ucapnya.

Cak Imin berjanji akan mendorong terus pemerintah melakukan pendekatan diplomatik kepada pihak otoritas Myanmar. Ia berharap pemerintah Indonesia berhasil menegosiasikan keinginan masyarakat Indonesia bagi penyelesaian masalah Rohingya.

“Hari ini yang punya akses ke sana adalah Indonesia dan Indonesia akan all out membantu seluruh persoalan yg dihadapi warga Rohingya,” terangnya.

TAGS : Ketum PKB Muhaimin Iskandar Rohingya

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/21183/Cak-Imin-Soal-Rohingya-Cukup-Sudah-Penindasan-Setahun-Terakhir/

BACA JUGA  Isu Pribumi Vs Al Maidah 51
Leave A Reply

Your email address will not be published.