Warga memakai masker untuk mencegah terjangkit virus korona (foto: The National)
Beijing, Jurnas.com – Pemerintah China mengirim 1 juta masker bedah dan sarung tangan ke Prancis, dalam rangka melawan penyebaran virus corona (Covid-19).
Menurut keterangan Menteri Luar Negeri Prancis, Jean-Yves Le Drian pada Rabu (18/3) sebagaimana dilansir dari Reuters, pesawat pembawa masker akan tiba hari ini. Sementara pesawat kedua akan tiba pada Kamis (19/3) besok.
Sebelumnya, Prancis menyumbangkan 17 ton peralatan kesehatan setelah Covid-19 pertama kali menyebar di Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China.
Hingga pukul 23.46 WIB, jumlah korban terinfeksi Covid-19 mencapai 203.471 orang, di mana 8.312 di antaranya meninggal dunia, dan 82.909 dinyatakan sembuh.
Di Eropa, kasus Covid-19 tertinggi tercatat di Italia dengan jumlah 31.506 kasus, disusul oleh Spanyol (13.910 kasus), Jerman (11.302 kasus), dan Prancis (7.730 kasus).
Baca juga.. :
TAGS : Virus Corona China Masker Sarung Tangan Prancis
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/69157/Balas-Budi-China-Kirim-Satu-Juta-Masker-ke-Prancis/