AS Puji Peran Saudi di Yaman
Juru bicara Pentagon Marine Major Adrian Rankine Galloway (Foto: via AP)
Jakarta – Pemerintah Amerika Serikat memuji Arab Saudi karena berhasil membongkar peran Iran di Yaman dan penyediaan sistem rudal Teheran kepada milisi Houthi yang berperang di wilayah tersebut.
“Kami terus mempertahankan hubungan pertahanan yang kuat dengan Kerajaan Arab Saudi dan bekerja sama dalam prioritas keamanan bersama untuk memasukkan operasi tempur melawan organisasi ekstremisme, serta menetralisir pengaruh ketidakstabilan Iran di wilayah Timur Tengah,” kata juru bicara Pentagon Marine Major Adrian Rankine Galloway, dilansir Al arabiya, Selasa (7/11).
Pada Sabtu (3/11) Pasukan pertahanan udara Arab Saudi mencegat rudal balistik yang ditembakkan dari Yaman di ibukota Riyadh. Dan pada Senin (6/11) Riyadh bersama pasukan militer sekutunya menutup semua jalan melalui udara, darat, dan laut menuju Yaman untuk membendung aliran senjata dari Iran kepada pemberontak Houthi di Yaman.
Sekutu gabungan itu dan Presiden Amerika Serikat Donald Trump menuduh Iran sebagai dalang atas serangan tersebut. Sumber-sumber regional dan Barat mengatakan, Iran mengirim senjata canggih ke Yaman, untuk meningkatkan dukungan sekutunya dalam perang saudara di negara itu.
Namun, Kepala Garda Revolusi Iran, Mohammad Ali Jafari membantah tuduhan Donald Trump yang menyebut Iran berada di balik penembakan rudal balistik di Arab Saudi dari Yaman. Ia menyebut tudingan tersebut salah satu fitnah dari Presiden Amerika Serikat.
“Kami bahkan tidak memiliki kemungkinan untuk mengirim rudal ke Yaman. Rudal itu milik mereka dan mereka telah meningkatkan jangkauan rudal mereka,” Jafari dilansir Irna.
TAGS : Arab Saudi Iran Yaman Houthi
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/24365/AS-Puji-Peran-Saudi-di-Yaman/