Take a fresh look at your lifestyle.

Arena Asian Games Rampung Akhir Tahun Ini

0
Arena Asian Games Rampung Akhir Tahun Ini

Lapangan sepak bola ABC untuk Asian Games 2018

Jakarta – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menegaskan arena Asian Games 2018 akan rampung pada akhir 2017 nanti. Sebelum benar-benar siap digunakan, arena nantinya akan melewati serangkaian proses uji coba iven pada Februari 2018.

Total terdapat 13 arena olahraga di kawasan Gelora Bung Karno (GBK) yang direnovasi oleh Kementerian PUPR. Lima di antaranya sudah selesai pembangunannya, yakni Istora Senayan, lapangan tenis, panahan, hoki, dan lapangan latihan sepak bola.

“Secara keseluruhan progres renovasi venue (arena, Red) di kawasan GBK sudah mencapai 60 persen. Sementara venue yang telah selesai selanjutnya akan dilakukan uji coba,” ujar Menteri Basuki saat pertemuan 7th OCA Coordination Committee Meeting, Jumat (18/8) di Jakarta.

Paket pembangunan dan renovasi venue olahraga di Komplek GBK terdiri dari Renovasi Stadion Utama GBK (AG-1) senilai Rp 770 miliar dengan kontraktor PT. Adhi Karya (Persero) Kerjasama Operasi (KSO) PT. Penta Rekayasa. Progresnya saat ini sudah mencapai 83,27 persen, Pembangunan Training Facility GBK (AG-2) senilai Rp 154 miliar dengan kontraktor PT. Pembangunan Perumahan (Persero) dan progresnya saat ini sudah 54,25 persen.

Renovasi Stadion Renang (Aquatic) (AG-3) senilai Rp 275 miliar dengan kontraktor PT. Waskita Karya (Persero) dengan progres mencapai 76,20 persen dan Renovasi Lapangan Hoki dengan progres 99,56 persen, Sepak Bola A/B/C dan Lapangan Panahan GBK (AG-4) senilai Rp 96 miliar dikerjakan kontraktor PT. Jaya Konstruksi KSO PT. Yodya Karya (Persero) dengan progres masing-masing 99.56 persen.

Selanjutnya Renovasi Istana Olahraga GBK (AG-5) dengan nilai kontrak Rp 132 miliar dikerjakan kontraktor PT. Adhi Karya (Persero) KSO PT. Atelir Enam dengan progres 86,92 persen, Renovasi Stadion Tenis Indoor dengan progres 98,82 persen, Outdoor Centercourt GBK (AG-6) senilai Rp 93 miliar dikerjakan kontraktor PT. Brantas Abipraya dengan progres 98,82 persen.

BACA JUGA  Survei Unair: Cak Imin Cawapres Muslim Terpopuler

Renovasi Stadion Madya dengan progres 51,97 persen, Gedung Basket (51,97 persen), Lapangan Baseball (51,97 persen ) dan Softball GBK (AG-7) senilai Rp 213 miliar dikerjakan kontraktor PT. Wijaya Karya (Persero) KSO PT. Arkonin dengan progres 51,97 persen. Sedangkan untuk penataan Kawasan GBK, untuk zona I mencapai progres 11,89 persen dan zona II sebesar 11,19 persen.

Sementara di Palembang, Menteri Basuki menjelaskan dalam renovasi atau pembangunan venue hampir tidak menemui kendala. Pembangunan Jakabaring Sport City (JSC) Palembang dan fasilitas arena dayung telah mencapai progres 49,85 persen. Sedangkan untuk area menembak telah mencapai progres 42,69 persen dan Wisma Atlet Jakabaring telah mencapai 100 persen.

Sedangkan untuk pembangunan Wisma Atlet Kemayoran, Blok C-2 saat ini telah mencapai 96,45 persen dan D-10 98,02 persen.

“Untuk Wisma Atlet Kemayoran keseluruhan progresnya sudah 95 persen, dan kami targetkan Oktober 2017 sudah pekerjaan konstruksi sudah 100 persen selesai. Kami juga membutuhkan waktu untuk memasang meubelair dan AC sehingga rampung keseluruhan pada Desember 2017,” kata Menteri Basuki.

TAGS : Asian Games 2017 Kementerian PUPR Basuki Hadimuljono

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/20393/Arena-Asian-Games-Rampung-Akhir-Tahun-Ini/

Leave A Reply

Your email address will not be published.