Take a fresh look at your lifestyle.

Sudah Inkrah, Kasus BLBI jangan "Digoreng"

0
Sudah Inkrah, Kasus BLBI jangan "Digoreng"

Korupsi BLBI

Jakarta – Presiden Direktur Center of Banking Crisis (CBC), Ahmad Deni Daruri, mempertanyakan penanganan kasus BLBI oleh aparat hukum. Lantaran, perkara ini sudah tuntas atau inkrah secara hukum.

“Penyaluran dan penggunaan BLBI, serta  penyelesaiannya sudah selesai. Baik secara keuangan, hukum dan politik. Antara penerima BLBI dan pemerintah, legislatif atau yudikatif. Termasuk dengan lembaga hukum negara lainya.  Jadi BLBI sudah selesai (inkrah). Sekarang kok digoreng-goreng lagi,” kata Deni di Jakarta, Senin (9/7/2018).



Kata Deni, kucuran BLBI merupakan inisiatif pemerintah di masa lalu. Tujuannya untuk menyelamatkan perbankan serta untuk mengurangi resiko sistemik akibat krisis keuangan dunia kala itu.

“Jika masih ada lembaga negara yang mempersalahkan kembali masalah BLBI itu bentuk penghianatan terhadap negara yang telah menyelesaikan seluruh masalah BLBI. Upaya itu perlu dicurigai ada motif untuk memperkaya diri sendiri dan motif politik,” katanya

Sebelumnya, Mantan Ketua KKSK periode 2000-2001, Rizal Ramli menilai ada keganjilan dalam penangangan mega skandal BLBI. Karena hanya menetapkan mantan Ketua BPPN Syafruddin A Temenggung sebagai terdakwa dalam perkara penerbitan Surat Keterangan Lunas (SKL) terkait BLBI.

“Jadi menurut saya agak ajaib kasus ini. Kok hanya berhenti di level ketua BPPN. Harusnya sampai level di atas-atas, yang selama ini selalu sembunyi,” kata Rizal.

TAGS : Kasus BLBI KPK Kasus Korupsi Rizal Ramli

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/37422/Sudah-Inkrah-Kasus-BLBI-jangan-Digoreng/

Leave A Reply

Your email address will not be published.